Rabu, 05 September 2012

RESEP MACARONI SCHOOTEL

Macaroni schootel termasuk western food yang gampang dibuatnya. Kita juga bisa bikin di kosan, asalkan ada alat dan bahannya. Emang sih bahannya agak sedikit mahal buat anak kosan. Hehehe,, tapi gapapa sekali-sekali bikin di kosan, terus dimakan bareng-bareng sama temen kosan. Ini resep macaroni schootel yang sering gw praktekin:

Bahan:
100 gr makaroni
50 gr daging cincang
50 gr keju cheddar parut
2 sdm mentega
1/2 buah bawang bombay cincang
1 sdm tepung terigu
200 ml susu cair plain
2 butir telur ayam
garam secukupnya
merica secukupnya

Cara Membuat:
1. Rebus makaroni hingga lunak, tiriskan
2. Panaskan mentega, tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan daging cincang, masak hingga berwarna kecoklatan.
3. Kecilkan api, masukkan tepung terigu ke dalam tumisan daging, aduk hingga rata.
4. Masukkan susu, sebagian keju parut, garam, dan merica kemudian aduk hingga mengental, matikan api.
5. Campurkan makaroni dan telur ayam ke dalam adonan tersebut, aduk hingga rata lalu tuang ke dalam pinggan tahan panas, kemudian kukus makaroni selama 20 menit.
6. Taburkan keju parut di atasnya, panggang selama 10 menit.



Selasa, 14 Februari 2012

Cerita Seorang Tukang Kayu

Ada seorang tukang kayu yang hidup di sebuah hutan. Suatu hari ia merasa sangat marah, lalu datang seorang temannya dan menyuruh tukang kayu tersebut menancapkan paku sebanyak-banyaknya pada sebatang kayu hingga marahnya hilang. Tukang kayu itu pun menuruti nasihat temannya. Ia menancapkan paku-paku itu pada sebatang kayu hingga ia merasa puas dan marahnya hilang. Kemudian teman tukang kayu menyuruh tukang kayu itu untuk mencabut kembali paku-paku yang telah ditancapkannya saat ia marah. Sang tukang kayu mencabut kembali paku-paku itu, namun apa yang terjadi pada batang kayu itu?? Lubang-lubang bekas paku itu akan tetap ada meskipun paku-paku itu sudah hilang.
Kita bisa mengambil sedikit hikmah dari cerita tukang kayu ini. Di saat kita melampiaskan kemarahan pada orang lain, terkadang kita tidak menyadari apa yang sedang kita lakukan. Ada hati yang mungkin tersakiti. Dan ketika kita meminta maaf, kemudian dimaafkan oleh orang itu, berusahalah untuk tidak membuat luka baru di hatinya. Forgiven doesn’t mean forgotten. Memaafkan kesalahan orang bukan berarti melupakan kesalahan yang dibuatnya. Memori itu akan tersimpan baik sampai ia benar-benar ikhlas akan kejadian itu.